Translate

Takoyaki di Jakarta

Festival kebudayaan Jepang yang beberapa tahun terakhir semakin sering dilaksanakan, ternyata secara tidak langsung berpengaruh terhadap tren munculnya gerai makanan Jepang, termasuk Takoyaki dan Okonomiyaki di Jakarta.  

Okirobox, salah satu gerai Takoyaki dan Okonomiyaki yang memiliki gerai di sejumlah pusat perbelanjaan di Jakarta, telah beroperasi sejak 10 tahun lalu.

Gerai pertama Okirobox dibuka pada tahun 2002 di ITC Permata Hijau, namun saat itu tanggapan konsumen belum besar.

“Awalnya sepi, banyak orang yang masih khawatir makan Takoyaki atau Okonomiyaki. Wajar saja waktu itu hanya sedikit orang yang mengetahui makanan Jepang, dan gerai seperti kami ini masih sedikit,” ujar Eni, pegawai senior yang telah bekerja sejak Okirobox pertama kali beroperasi.

Eni yang kini bertanggungjawab mengurus gerai Okirobox kedua di Plaza Semanggi, mengaku minat warga Jakarta terhadap Takoyaki dan Okonomiyaki semakin besar, bahkan pelanggan Okirobox di Plaza Semanggi saja, kini sudah bertambah sekitar 3 kali lipat sejak dibuka tahun 2008 silam.

“Banyaknya festival Jepang juga semakin melambungkan nama Takoyaki dan Okonomiyaki di telinga warga Jakarta. Malah pembeli sebagian besar merupakan para remaja yang berkunjung ke acara festival Jepang,” ujar Eni.

Menyadari jumlah pelanggan yang terus bertambah, Okirobox pun mulai meningkatkan kualitas karyawan, dengan melaksanakan pelatihan selama minimal satu bulan, sehingga semua pegawainya dapat membuat Takoyaki dan Okonomiyaki dengan baik.

Tidak hanya itu, Okirobox juga menambah gerai di beberapa tempat, seperti di Senayan City dan Gandaria City. Saat ini, Okirobox telah memiliki 10 gerai di Jakarta dan rencananya, akan menambah 1 gerai lagi di Tangerang, yaitu gerai pertamanya di Jakarta. HALLO

No comments:

NEW POST

グレースの履歴 - History of Grace

グレースの履歴  - History of Grace Grace no Rireki グレースの履歴 Tersedia untuk streaming di jaringan resmi, NHK Jepang untuk penduduk Jepang. Acara ini ...

Postingan Populer