Kesempatan
mendapat beasiswa ke Jepang, ternyata tidak hanya dengan mengikuti ujian
Monbukagakusho dari Pemerintah Jepang, namun juga bisa didapat dari
perusahaan-perusahaan Jepang di Indonesia, salah satunya Mitsui Bussan
Scholarship dari Mitsui Co., Ltd.
Mitsui Co., Ltd merupakan perusahaan
yang menangani produksi dan memberikan jasa perusahaan, berhubungan
dengan perdagangan dan investasi. Setiap tahun, Mitsui Co., Ltd
bekerjasama dengan Persada dan Universitas Darma Persada, memberikan
beasiswa Mitsui Bussan bagi siswa SMA yang baru lulus atau peserta
dengan usia di bawah 20 tahun.
Penerima beasiswa terlebih dulu akan
belajar bahasa Jepang selama 1,5 tahun di Tokyo Nihongo Kyouiku Centre,
kemudian mengikuti ujian masuk universitas sesuai dengan bidang yang
diminati.
“Pada awalnya ini hanya kegiatan
sosial guna menciptakan SDM yang dapat memberikan kontribusi bagi
Indonesia setelah pulang belajar dari Jepang. Sehingga kami berupaya
untuk membiayai seluruh kebutuhan pendidikan mereka di sana, termasuk
tempat tinggal dan akomodasi”, tutur Katsunishi Noriyuki, Corporate
Administrative Division Mitsui Indonesia.
Penerima beasiswa akan mendapatkan
sekitar 145 ribu yen per bulan di luar biaya dan keperluan sekolah, dan
saat masuk universitas, akan diberikan tambahan 25 ribu yen untuk biaya
akomodasi.
“Selain beasiswa dan uang saku, kami
juga berupaya memberikan perawatan dan fasilitas selama mereka belajar
di Jepang. Kami ingin agar mereka fokus menuntut pendidikan di sana”,
tambah Katsunishi.
Penerima beasiswa Mitsui Bussan yang
terpilih tahun ini sejumlah 2 orang dari 432 siswa, yakni Danisworo
Sudarmo Nugroho dari SMAN 8 dan Fauzanir Azumi Iska dari SMAN M.H.
Thamrin, Jakarta Timur. Kedua penerima beasiswa sudah berangkat ke
Jepang tanggal 26 September.
“Di Jepang saya ingin mencari banyak
teman. Di universitas saya belajar tentang elektronika, dan berencana
melanjutkan ke pasca sarjana. Suatu hari saya ingin membuat perusahaan
sendiri di Indonesia”, ujar Danisworo yang sebelumnya pernah mengambil
kursus bahasa Jepang saat SMA.
Sementara, pendaftaran untuk beasiswa Mitsui Bussan tahun depan akan tersedia mulai bulan Januari di situs resmi Persada. HALO
No comments:
Post a Comment