Translate

Miyavi "Japan Samurai Guitarist" Tampil di Hard Rock Cafe Jakarta



Miyavi, gitaris musik rock yang terkenal di Jepang dengan sebutan “Japan Samurai Guitarist”, Rabu (10/10), untuk pertama kalinya tampil di Jakarta.

Miyavi sebelumnya gitaris “Due le Quartz”, yang kemudian bersolo karir, dan populer di Jepang karena memiliki teknik bermain gitar yang unik, tidak menggunakan pick (alat untuk memetik gitar), namun hanya menggunakan jari-jarinya.
Dalam konser yang diselenggarakan dalam rangka merayakan 20 tahun Hard Rock Cafe Jakarta, meski hanya diiringi oleh permainan drum, Miyavi tampil memukau membawakan 13 buah lagu, dengan 2 encore (lagu tambahan).

Lagu “What’s My Name?” yang enerjik dan bertempo cepat menjadi lagu pembuka untuk memacu semangat lebih dari 500 penonton yang berdesak-desakan hadir di Hard Rock Cafe EX Jakarta.

Selanjutnya, Miyavi menyanyikan 4 rangkaian lagu beraliran pop-rock dan hip-hop,  yakni “Survive”, “No No No”, “Ossan Ossan Ore Nambo”, dan “Ganryu”, sambil mengajak penonton bernyanyi bersama, diikuti Lagu “Chillin Chillin Money Blues”.

Di sela-sela menyanyikan lagu yang beraliran pop blues itu, pria kelahiran Osaka 31 tahun silam ini, mulai menyapa dan berinteraksi dengan penonton, yang sedari awal terus meneriakkan namanya.

“Halo Jakarta. Gue senang datang ke Jakarta. Bagaimana Bahasa Indonesia gue?” sapa Miyavi dengan bahasa Indonesia yang terbilang lancar di sela-sela pergantian lagu, dan disambut sorakan histeris para penonton.

Fasih berbahasa Inggris menjadi satu keuntungan tersendiri bagi Miyavi, karena dapat lebih banyak berinteraksi dengan penonton, bahkan menceritakan pengalaman pertama kalinya melakukan pertunjukan di Jakarta.

Menonton aksi panggung Miyavi, dapat diibaratkan seperti sedang menaiki jet coster di taman hiburan. Penonton diajak mengatur napas sejenak sebelum kembali berteriak histeris saat melewati turunan terjal dan kembali menanjak.

Setelah jeda sejenak, dan bercanda dengan penonton, Miyavi kembali mengajak penonton berlompat-lompatan dan bersorak sorai, dengan lagu “Please Please Please”, “Jibun Kakumei”, dan “Selfish Love”, yang masih beraliran pop-rock dan hip hop.

Dilanjutkan dengan lagu “We Love You”, yang kental dengan unsur pop yang ceria sambil mengajak penonton bernyanyi bersama. Kemudian panggung kembali panas dengan lagu “Universe”, “Day 1”, dan “Strong”.

Tidak ketinggalan lagu “Shubarashiki Kana Kono Sekai” dan “Futurustic Love”, menjadi lagu tambahan yang menutup konser selama kurang lebih 1 jam ini.

Konser berlangsung meriah, dan dapat dikatakan dapat mengobati "hausnya" para pecinta musik J-Rock di Jakarta. Sementara bagi Hard Rock Cafe Jakarta, ini bukan kali pertama mereka mengundang musisi Jepang. Sebelumnya mereka juga pernah mengundang Ueda Masaki pada tahun 2000 dan Monday Michiru belum lama ini.

Penonton yang hadir mengaku puas dengan konser ini, namun menyayangkan promosi yang tidak dilakukan sejak jauh-jauh hari, sehingga banyak penggemar yang tidak dapat menyaksikan penampilan perdana Miyavi di Jakarta. Sejumlah penggemar juga menyesalkan tempat yang tidak begitu luas, dan berharap jika Miyavi menepati janjinya untuk kembali datang ke Jakarta, konser dapat dilaksanakan di ruangan terbuka atau tempat yang lebih luas.

Tidak hanya tampil di Hard Rock Cafe Jakarta, Miyavi juga tampil di Hard Rock Cafe Bali semalam, Jumat (12/10), untuk merayakan ulang tahun Hard Rock Cafe Bali yang ke-19. HALLO

No comments:

NEW POST

グレースの履歴 - History of Grace

グレースの履歴  - History of Grace Grace no Rireki グレースの履歴 Tersedia untuk streaming di jaringan resmi, NHK Jepang untuk penduduk Jepang. Acara ini ...

Postingan Populer